teknologi
WhatsApp Luncurkan Fitur Edit Pesan Untuk Para Pengguna

INFOCIMAHI
Sabtu, 27 Mei 2023
INFOCIMAHI - Aplikasi WhatsApp meluncurkan fitur baru yang sudah banyak ditunggu oleh para penggunanya, yaitu fitur edit pesan (edit message).
Dengan adanya fitur baru edit pesan ini, pengguna tidak perlu repot-repot menghapus chat yang sudah dikirim, yang nantinya akan meninggalkan jejak setelah dihapus.
Fitur baru edit pesan ini memungkinkan penggunanya untuk mengedit chat maksimal 15 menit setelah dikirim.
Peluncuran fitur “edit message” juga telah dikonfirmasi oleh pihak WhatsApp melalui akun twitter resminya.
"Jangan khawatir jika Anda melakukan kesalahan atau tiba-tiba berubah pikiran, karena kini Anda dapat mengedit pesan yang sudah terkirim," tulis WhatsApp dalam blog resminya, dikutip dari liputan6.com
Adapun fitur baru tersebut sudah bisa digunakan oleh pengguna WhatsApp Web beta versi 2.2319.9. secara langsung.