musik

6 Fakta Menarik Band Coldplay yang Perlu Kamu Tahu

Logo infocimahi

INFOCIMAHI

Kamis, 25 Mei 2023

INFOCIMAHI - Coldplay merupakan salah satu band yang terlaris di Dunia. Lebih dari 26 tahun berkarya dan terus menciptakan lagu-lagu yang bagus dan populer.

Band asal Inggris itu sudah resmi akan menggelar konser di Jakarta pada 15 November 2023. Sebelum menonton konsernya, pastikan kamu tahu lebih dulu fakta-fakta unik tentang Coldplay berikut ini.

Asal Nama Coldplay
Cim, ternyata nama Coldplay ini bukanlah nama asli band tersebut. Sebelumnya, mereka bernama Pectoralz dan Starfish, sehingga total sudah 3 kali mengalami perubahan. Nama Coldplay digunakan pada tahun 1998 dan terinspirasi dari judul buku puisi berjudul Child's Reflection: Coldplay.

Anggota Band Bukan Lulusan Jurusan Seni
Fakta menarik selanjutnya, ternyata anggota band tersebut bukan lulusan jurusan seni. Chris Martin lulus dengan gelar di Ancient World Studies, Jonny Buckland lulus dengan gelar di Astronomi dan Matematika, Guy Berryman lulus dengan gelar di Teknik Mesin, dan Will Champion lulus dengan gelar di Antropologi.

Masih Gunakan Transportasi Umum
Meskipun band tersebut sudah menjadi bintang dunia, mereka tidak sombong dan tetap rendah hati. Band Coldplay ini sering naik transportasi umum seperti kereta bawah tanah atau bus untuk berpergian dari satu tempat ke tempat lainnya.

Pernah Rugi demi Penggemarnya
Pada saat mengelar konser, Coldplay ingin menghargai pengemarnya dengan memberikan gelang LED atau  Xyloband kepada setiap penonton yang datang ke konser. Namun, gelang ini tidak murah dan membuat Coldplay kehilangan keuntungan sekitar 5,5 juta poundsterling pada tur Mylo Xyloto mereka pada tahun 2012.

Band yang Ramah Lingkungan
Coldplay merupakan band yang sangat peduli dengan keberlangsungan lingkungan. Bahkan, mereka membuat janji reboisasi yang melibatkan penanaman dan perlindungan pohon-termasuk satu untuk setiap tiket yang terjual.

Obama Menggemari Lagu Coldplay
Mantan Presiden AS,  Barack Obama, ternyata merupakan penggemar berat Coldplay. Pada tahun 2012 Barack Obama diketahui menyimpan lagu-lagu Coldplay di ipod-nya. Pastinya, hal ini membuat Chris Martin dan kawan-kawan, juga pengemarnya sangat bangga.

musik
INFOCIMAHI - Coldplay merupakan salah satu band yang terlaris di Dunia. Lebih dari 26 tahun berkarya dan terus menciptakan lagu-lagu yang bagus dan populer. Band asal Inggris itu sudah resmi akan menggelar konser di Jakarta pada 15 November 2023. Sebelum menonton konsernya, pastikan kamu tahu lebih dulu fakta-fakta unik tentang Coldplay berikut ini. Asal Nama Coldplay Cim, ternyata nama Coldplay ini bukanlah nama asli band tersebut. Sebelumnya, mereka bernama Pectoralz dan Starfish, sehingga t
1 menit membaca
6 Fakta Menarik Band Coldplay yang Perlu Kamu Tahu
musik
INFOCIMAHI - Di tengah ramainya pembahasan war tiket konser Coldplay di Indonesia, terselip kabar band metal Bring Me The Horizon (BMTH) yang rumornya akan mengadakan juga konser di Indonesia. Diketahui, memang BMTH kini tengah melakukan tur di Eropa dan Amerika. Melihat dari lama resmi BMTH, lebih dari 30 tanggal konser telah diumumkan untuk untuk Kanada, Prancis, Jerman, Inggris, dan Amerika Serikat. Awal mula ramainya kabar BMTH akan konser ke Indonesia ini dari cuitan Twitter personel band
1 menit membaca
Rumor Baru, BMTH Bakal Konser ke Indonesia?
musik
INFOCIMAHI - Musisi asal Inggris, Coldplay, akan menggelar konser di Indonesia pada bulan November 2023 mendatang. Konser yang bertajuk ‘Music of the Spheres’ ini direncanakan akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. Daftar harga tiket konser Coldplay di Jakarta tersebut telah resmi dirilis pada Kamis (11/5/23). Dalam unggahan di media sosial, promotor mengumumkan harga tiket akan terbagi dalam 11 kategori. Berdasarkan unggahan di media sosial PK Entertainment, harga tiket kon
1 menit membaca
Resmi! Harga Tiket Konser Coldplay di Jakarta Mulai dari Rp 800 Ribu Hingga Rp 11 Juta
musik
INFOCIMAHI - Grup Band Coldplay secara resmi mengggelar konser di Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta pada tanggal 15 November 2023 nanti. Berdasarkan informasi dari PK Entertainment konser ini merupakan penampilan perdana Chris Martin cs dalam rangka tur Music of the Spheres World Tour. Kabar gembira ini diumumkan langsung oleh PK Entertainment dan Third Eye Management sebagai promotor di akun media sosialnya masing-masing. "Coldplay Music of The Spheres World Tour Jakarta. Gelora Bung Karno St
1 menit membaca
Fix! Pertama Dalam Sejarah Coldplay Bakalan Konser Perdana di Indonesia 15 November 2023

INFOCIMAHI

©Copyright INFOCIMAHI
2016-2022

About us

Artikel

Pengiklanan

Contact